Berilmu itu harus, Beradab itu perlu.
Menjadi generasi yang berilmu dan beradab itu harus dipupuk dari awal. Salah satunya dengan adanya kegiatan yang rutin dilakukan di SMK yaitu Baiat dan Ihtifal. Para siswa dan siswi dapat mengambil ilmu dan pembelajaran dari setiap materi yang telah disampaikan oleh para guru disetiap pagi hari.
Memulai pembelajaran dengan setiap kata penggerak dan motivasi dengan berbagai sudut pandang dan arahan dari setiap pemateri menjadi penyemangat agar siswa siswi dapat belajar dengan baik setiap harinya.
Pembiasaan yang melibatkan guru dengan siswa ini menjadi kegiatan rutin yang bertujuan juga dalam menciptakan keteraturan dan stabilitas siswa siswi untuk memiliki sikap dan perilaku disiplin, meningkatkan efesiensi dalam belajar, karena berawal dari pembiasaan dan membawanya ke arah kedisiplinan adaah gerbang awal dari sebuah cita-cita dan pencapaiannya.