Bismilaahirrahmaanirrahiem,
SMK Persis 02 Kota Bandung lahir atas sebuah kecemasan dan kepedulian yang tak terlepas dari seribu satu harapan. Cemas, karena banyak para lulusan SLTP yang mampu melanjutkan ke jenjang SLTA tetapi kurang memiliki kompetensi sebagai bekal dunia kerja. Peduli, karenaena masih banyak warga masyarakat yang masih terbebani dengan biaya pendidikan, karena pada kenyataannya bahwa sekolah itu tetap harus berbayar. Jujur bahwa bantuan pemerintah itu ada, tetapi masyarakat tetap merasa bahwa pendidikan itu mahal.Berharap, dengan hadirnya SMK Persis bisa memberikan jaawaban atas kecemasan dan sebagai kepedulain terhadap masyarakat.
Namun tentu, kami juga berharap bahwa SMK Persis 02 Kota Bandung bisa menyajikan sesuatu yang belum maksimal diberikan oleh sekolah lain. Dan semua itu kami wujudkan sebagai upaya memberikan nilai plus kepada peserta didik yang menjadikan SMK Persis 02 sebagai pilihan.
Kolborasi materi normatif, aadaftif dan rpoduktif yang disempurnakan dengan pendidikan kepesantrenan menjai program yang kami pastikan bisa memberikan bekal yang maksimal bagi para lulusan SMK Persis 02 Kota Bandung. Mereka belajar Fiqih, Hadits dan Ilmu Hadits, Bahasa Arab serta kejam’iyyahan sebagai media untuk memahami hakikat berjam’iyyah dalam konteks bermasyarakat, dalam hal ini mengenal lebih jauh Persatuan Islam (Persis) dan Bagian Otonomnya.
Akhirnya, setelah rembug dengan beberapa pihak, diantaranya PD. Persis Kota Bandung yang waktu itu dinakhodai Ust. Anwaruddin, dan PC. Persis Bojongloa Kaler yang waktu itu dpimpin Ust. Jejen Jaenudin, maka disepakatilah pendiria SMK Persis 02, dengan arahan pada waktu itu Kepala Dinas Pendidikannya Bpk. Oji Mahroji, dan dibukalah dua program kejuruan Teknik Komputer Jaringan d (TKJ) dan Akuntansi Bisnis (AKB).
Berdiri sejak 2011, kini kami sudah meluluskan 5 (lima) angkatan. Para lulusannya ada yang sudah bekerja di berbagai lembaga dan industri, baik di dalam ataupun di luarnegeri.Dan sampai saat ini, SMK Persis 02 Kota Bandung tidak pernah sepi dari peminatnya, walaupun tumbuh dengan fluktuasi..